AMBILPERAN.ID — Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) merilis Peta Mudik Aman Bencana 2024 digital. Dalam peta tersebut nampak informasi terkait Jalan Tol PUPR, informasi Bencana 2019-2023, Informasi Risiko Banjir, Risiko Cuaca Ekstrim, dan Risiko Tanah Longsor.
Peta ini sebagaimana juga diluncurkan pada Lebaran 2023 lalu, adalah untuk membantu masyarakat mengidentifikasi potensi bahaya selama melakukan mudik Lebaran 2024 melalui perjalanan darat.
Selain fitur tersebut di atas, peta ini juga memuat informasi frekuensi kejadian bencana yang pernah terjadi di wilayah teridentifikasi.
Penyajian peta ini menggunakan skala 1:250.000 dan informasi kejadian bencana yang ditampilkan merupakan agregat pada tiap kabupaten atau kota, sehingga diperlukan kebijaksanaan dalam membaca informasi yang tersedia.
Peta bisa diakses melalui laman : .